Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menjadi partai tempat berlabuhnya dua mantan anggota DPRD Sumatera Utara HM Nezar Djoeli dan Muhri Fauzi Hafiz. Nezar sebelumnya merupakan anggota DPRD Sumut periode 2014-2019 saat masih berstatus kader Partai NasDem, sedangkan Muhri Fauzi Hafiz merupakan kader Partai Demokrat juga pada periode yang sama.
Berdasarkan keterangan tertulis yang diperoleh, keduanya kini menjadi pengurus di DPW PSI Sumatera Utara. Hal ini tercantum dalam Nota Kesepahaman dan Kewajiban Pemegang Mandat Kepengurusan DPW PSI Sumatera Utara Nomor 027/SKB/DPP/2021 yang ditandatangani oleh Plt Ketua DPP PSI Giring Ganesha Djumaryo, di Jakarta, Jumat (19/2).
“Alhamdulillah, hari ini melalui video confference nota kesepahaman bersama telah selesai ditandatangani, dan saya bersama semua pengurus DPW PSI bertekad akan membangun dan membesarkan PSI Sumut pada Pemilu 2024 mendatang,” kata Nezar Djoeli yang didampingi Sekretaris Delia Ulfa dan Ketua Bapillu, Muhri Fauzi Hafiz.
Nezar juga berharap sebelum pelaksanaan Pemilu 2024, para kader secara bersama sudah mulai bekerja untuk penguatan basis-basis partai dan mengambil simpati serta kepercayaan masyarakat.
“Saya harap kader mau membantu bekerja maksimal untuk menguatkan dan memenangkan PSI di Sumut. Sehingga partai ini menjadi partai yang solid dan memiliki keterwakilan diseluruh DPRD kabupaten/kota dan provinsi di Sumut, serta keterwakilan di DPR RI nantinya,” tandas Nezar.